Hot News

Monday, June 22, 2020

Hewan Unik Gan! Menyapa Temannya dengan Berciuman Mulut

Tingkah laku hewan memang bisa tergolong unik tergantung spesiesnya. Nah ada juga hewan yang mempunyai kebiasaan unik yaitu berciuman. Siapakah hewan itu? Mari kita simak menurut Cakrawala Unik


Prairie dog atau anjing padang rumput adalah hewan pengerat (rodentia) yang masih berkerabat dekat dengan tupai. Mereka adalah hewan yang hidup di padang rumput di negara Amerika Serikat, Meksiko dan Kanada. 

Walaupun bernama anjing, hewan ini berbeda dengan anjing. Namun, diberi nama demikian karena bisa menggonggong layaknya seekor anjing. 

Salah satu kebiasaan uniknya adalah saling mencium dengan menyentuhkan hidung dan mengunci gigi satu sama lain. Cara ini dilakukan untuk memastikan apakah mereka berasal dari anggota keluarga yang sama atau bukan.

Sunday, June 21, 2020

Mengenal George Stinley Jr, Bocah 14 Tahun yang Dieksekusi Mati

Kasus George Stinley Jr, merupakan salah satu contoh kasus diskriminatif terburuk di Amerika Serikat. Bagaimana kronologisnya? Mari kita simak berdasarkan fakta yang dikumpulkan Cakrawala Unik


George Stinley Jr, seorang warga Amerika Serikat berkulit hitam dinyatakan bersalah oleh sekelompok hakim berkulit putih pada 1944. Ia dituduh membunuh terhadap 2 gadis kecil berkulit putih Betty June Binnicker (11 tahun) dan Mary Emma Thames (8 tahun).

George diinterogasi disebuah ruangan tertutup, tanpa dampingan orang tua maupun pengacara. Proses persidangan berlangsung 2 jam, dan 10 menit untuk para hakim memutuskan George bersalah.

Akhirnya pada 16 Juni 1944, George dieksekusi mati dengan cara kursi listrik. Ia menjadi manusia termuda yang dieksekusi mati pada zaman modern. Pada saat itu ia masih berusia 14 tahun.

Kasus George terus mengusik rasa keadilan bagi banyak orang. Pada tahun 2014, pihak keluarga meminta kasus pembunuhan kedua gadis kulit putih untuk dibuka ulang dan diselidiki. Akhirnya setelah 77 tahun berlalu, George secara anumerta dinyatakan oleh pengadilan tidak bersalah.

Contoh kasus George ini menunjukkan sisi kelam diskriminasi yang melanda negeri paman Sam itu...

Monday, June 1, 2020

Malocclusion Gigi Kelinci


Malocclusion pada Gigi Kelinci

Struktur gigi kelinci terdiri dari incisors, premolar dan molar, sedangkan gigi caninersnya tidak ada. Pada gigi incisors bagian atas terdapat dua pasang (4 buah) depan belakang.

Gigi kelinci akan terus tumbuh seumur hidupnya, namun tak jarang terjadi malocclusion pada kelinci. Malocclusion merupakan salah satu bentuk abnormalitas dari keadaan gigi kelinci dimana pertumbuhannya yang berlebihan. Kejadian ini lazim terjadi akibat dari kelinci yang memakan atau menggigit benda keras seperti kandang besi dan tempat pakan plastik dan kemudian menyebabkan gigi kelinci patah.              

Abnormalitas ini akan menyebabkan pertumbuhan susunan gigi yang abnormal secara perlahan yang dimulai dari incisors, premolar hingga molar. Semakin lama kelinci akan mengalami kesulitan dalam memasukkan pakan dan minuman ke dalam mulutnya. Kebiasaan kelinci dalam self grooming akan terhambat karena lidah kelinci tertutup oleh gigi yang memanjang. Hal ini akan menyebabkan terjadinya penurunan berat badan sehingga tidak menutup kemungkinan sistem imunitas kelinci juga akan menurun sehingga akan rentan terhadap infeksi penyakit lain.

Copyright © 2014 CakrawalaUnik