Thursday, May 15, 2014

4 Kiper Terunik di Dunia

Kiper atau penjaga gawang adalah pemain yang mempunyai tugas untuk menjaga gawangnya agar tidak kebobolan dari tim lawan. Berikut 4 Kiper Terunik di Dunia versi Cakrawala Unik


1) Kiper Terpendek

Federico Valentini mungkin menjadi salah satu pemain bola yang paling tidak beruntung.
Dengan tinggi hanya 165 cm, Valentini adalah kiper terpendek di jagat sepakbola

Selain itu, dia juga menjadi penjaga gawang tim nasional negara kecil bernama San Marino. Sungguh kombinasi yang tidak terlalu bagus

Karir Valentini juga kurang bagus. Bersama klub, dia hanya bermain sebanyak 80 kali yang semuanya merupakan liga lokal di San Marino



2) Kiper Tertinggi


Berbalik dengan yang di atas kiper tertinggi dalam sejarah sepakbola tingginya mencapai 6 kaki 10 inchi (302 cm)

Tubuh setinggi itu dimiliki oleh kiper asal Belgia, Kristof Van Hout
Sayangnya, meski berpostur tinggi menjulang, karir Van Hout kurang cemerlang


Saat ini, Van Hout bermain untuk K.R.C Genk.
Hanya satu striker yang pantas menjadi lawan Van Hout, yakni striker Elgin City, Paul Millar, yang tingginya mencapai 208 cm. Jika bermain di bola basket mungkin Van Hout tidak usah melompat



3) Kiper Kebobolan Terbanyak

Perkenalkan penjaga gawang Samoa Amerika, Nicky Salapu. Apa yang istimewa dari kiper yang memperkuat negara kecil di Selatan Samudra Pasifik ini?


Salapu adalah kiper yang pernah kebobolan hingga 31 biji gol saat timnya melakoni babak kualifikasi Piala Dunia 2012 melawan Australia di tahun 2001 


Skornya sangat mencolok hingga papan skor sempat salah menyebutkan bahwa Australia menang 32-0. Dari 31 gol itu, 13 gol diborong striker Archie Thompson, yang hingga sekarang belum mampu terpecahkan rekornya di ajang internasional


4) Kiper Tertua


Penjaga gawang tertua yang pernah aktif di liga adalah Neil McBain. Karir McBain sebagai penjaga gawang terjadi saat dia berusia 51 tahun 120 hari


Anehnya, McBain sebenarnya bukan penjaga gawang karena dia berposisi asli sebagai sayap untuk Manchester United, Everton dan Liverpool. Sebelumnya, McBain memulai karir sebagai pemain tahun 1914 bersama Ayr United

Setahun setelah bergabung Watford pada tahun 1928, McBain terpaksa menjadi pemain sekaligus manajer. Setelah pensiun tahun 1931, dia tetap menjadi manajer hingga 1937

Karir sebagai penjaga gawang ia lakoni saat menjadi manajer New Brighton di tahun 1946. Saat New Brighton menghadapi Hartlepool United, McBain terpaksa menjadi kiper karena klub tak memiliki satu orang pun penjaga gawang akibat badai cedera yang melanda


Untuk Info, Masukkan dan Kritikkan Follow & Mention @cakrawalaunik
Facebook: www.facebook.com/cakrawalaunik
Anda bisa mengirim artikel anda di cakrawalaunik@yahoo.co.id

Share This Article


Copyright © 2014 CakrawalaUnik